Translate

Motivator


Salam Super
Tugas kita bukanlah untuk berhasil. Tugas kita adalah untuk mencoba, karena didalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun kesempatan untuk berhasil

Henry James
Anda takkan tahu apa yang tak dapat Anda lakukan, sampai Anda mencobanya

Sabtu, 19 Oktober 2013

10 Groupware Dintaranya

Computer-Supported Cooperative Work (CSCW) adalah bidang studi yang berfokus pada perancangan dan evaluasi teknologi baru untuk mendukung proses sosial kerja, sering di antara mitra yang berjauhan. Hasil produk dari CSCW adalah Groupware, berikut 10 diantaranya :
  1. HORDE
    Horde adalah web application framework yang berbasiskan PHP. Banyak aplikasi yang ditawarkan diantaranya Horde IMP email client, groupware (didalamnya terdapat fungsi calendar, notes, tasks, dan file manager), wiki, serta time and task tracking software. Dalam Horde terdapat Horde E-mail Platform yang didalamnya memiliki fitur IMP (e-mail client berbasis web), Ingo (e-mail filter rules manager), dan Sork kumpulan dari empat Horde modules (accounts, forwards, password, dan vacation) dimana keempat modul ini dikolaborasikan menjadi berbagai macam fungsi account management.
    Selain itu didalam Horde ada Horde Groupware yang mana Anda akan menemukan Kronolith (aplikasi calendar), Mnemo (note manager), Nag (multiuser task list manager), Turba (address book/contact manager). Untuk Horde Developer Tools disediakan di dalamnya adalah Chora, yaitu control repository viewer yang mendukung CVS dan Subversion. Ada juga Whups yaitu Web Horde User Problem Solver, yang digunakan untuk melakukan tracking system.
     
  2. Simple Groupware
    Software yang satu ini merupakan paket groupware yang ditulis dalam bahasa PHP, menggunakan database MySQL versi 4 ke atas. Simple Groupware berisikan calendar system, e-mail client, inventory system dan lainnya. Simple Groupware memiliki module untuk mengatur calendar, contact, task, project, dan equipment inventories. Sedangkan eksternal data bisa diintegrasikan menggunakan IMAP, RSS, iCal, vCard, CSV, atau XML files. Firefox bookmark bisa didukung pada groupware ini dan datanya bisa diimpor dalam bentuk format file CSV, XML, HTML, RSS, dan iCal.
    Module yang dimiliki terdiri atas kode PHP tradisional yang fungsinya untuk membaca data dari data source ke dalam bentuk array. Sedangkan untuk presentasion module berguna untuk displaying, sorting, filtering, linking, editing, dan sebagainya. Module ini dinamakan sgsML (Simple Groupware Solutions Markup Language). Dengan sgsML aplikasi web dapat diimplementasikan lebih cepat. Dengan mengurangi jumlah coding, maka aplikasi bisa diubah secara cepat dan lebih mudah diperiksa dari kemungkinan adanya bugs.
     
  3. Feng Office
    Feng Office Community Edition tadinya diberi nama OpenGoo adalah sebuah online office suite software package  yang berlisensi opensource yang dikembangkan oleh komunitas Feng Office dan OpenGoo. Fitur yang dimiliki juga sama dengan  online office suite software package yang lain seperti Google Apps, Microsoft Office Live, Zimbra, dan Zoho. Aplikasi ini bisa didownload dan diinstal di server.
    Feng Office juga bisa dikategorikan sebagai collaborative software dan sebagai personal information manager software. Fitur dari aplikasi ini termasuk didalamnya adalah project management, document management, contact management, e-mail dan time management. Text document dan presentasi bisa dibuat dan diedit secara online. File-file bisa diupload, diatur dan di shared sebagai file format itu sendiri. Pengaturan informasi pada Feng Office menggunakan workspaces dan tags. Tampilan interface juga dibedakan seperti list, dashboard, dan calendar. Feng Office menggunakan teknologi dari PHP, JavaScript, AJAX (ExtJS) dan MySQL.
     
  4. SOGO
    Software yang berbasis open source ini dulunya bernama Scalable OpenGroupware.org, merupakan collaborative software atau groupware server yang digunakan untuk multiple clients. Software ini kebanyakan ditulis dalam bahasa C, PostgreSQL, dan Apache. SOGo memiliki perbedaan dengan groupware lainnya yang tidak hanya merupakan penggabungan dari berbagai macam aplikasi, namun juga fokus untuk menyediakan platform untuk solusi groupware yang menggunakan protokol standar dan XM yang berbasiskan API. Client yang didukung adalah Kontact dan Novell Evolution melalui GroupDAV.
    Beberapa fitur yang bida Anda temui adalah XMPL-RPC API untuk mengembangkan client atau mengintegrasikan dengan aplikasi lain, mendukung network hotsync pada Palm PDA device, server terintegrasi dengan ZideStore, scheduling, contact management, document sharing, task workflow dan IMAP4/MIME Webmail Client.
     
  5. Tine 2.0
    Tine 2.0 adalah business software package dengan tipe lisensi open source. Aplikasi ini masuk ke dalam kategori groupware dan Customer Relationship Management (CRM). Aplikasi ini merupakan platform yang independen dan diimplementasikan sebagai Service Oriented Architecture (SOA) yang terdiri dari dua bagian penting yaitu komponen server yang digunakan untuk master data source, ditulis dengan menggunakan PHP, dan menggunakan database SQL sebagai central data storage. Untuk komponen Client yang digunakan sebagai graphical user interface (GUI) yang ditulis dalam Javascript dan dijalankan menggunakan web browser.
    Tine 2.0 menggunakan API pada software libraries ExtJS dan Zend Framework untuk membuat model open architecture Rapid Application Development.  Beberapa fitur yang dimiliki adalah Calendar, IMAP webmail client, CRM, Task management, Timer Tracker, bisa disinkronisasi dengan mobile devices, terintegrasi dengan VoiP (click to dial), course management untuk sekolah.
     
  6. E-GroupWare
    E-GroupWare merupakan salah satu software berbasis open source groupware yang diperuntukkan bagi perusahaan berskala menengah hingga enterprise. Kegunaan utamanya adalah untuk mengatur contacts, appointments, projects, dan to do list. Software ini bisa digunakan melalui native web interface, menggunakan access platform independent, atau menggunakan groupware clients yang didukung antara lain Kontact, Novell Evolution, Microsoft Outlook, selain itu juga digunakan pada PDA.
    Fitur yang dapat Anda temui di eGroupWare adalah Calendar (termasuk scheduling, resource, dan contacts), Contact manager yang menggunakan SQL database atau LDAP, Web Mail Client IMAP terintegrasi (FelaMiMail), Aplikasi untuk task dan notes yang dinamakan Infolog, File Manager, Aplikasi Time-tracker yang terintegrasi dengan project manager, Wiki dan Knowledge base.
     
  7. Zimbra
    Zimbra atau Zimbra Collaboration Suite (ZCS) merupakan collaboration suite full featured yang mendukung email dan group calendar. Software ini menggunakan web interface berbasis Ajax yang mendukung tool tips, drag and drop items, dan right click menu pada user interfacenya. Termasuk kemampuan searching dan date relations serta online document authoring.
    Server ZCS menggunakan beberapa open source project dan juga bisa digunakan sebagai IMAP dan POP3 server. Server ini bisa berjalan pada berbagai macam distro Linux atau juga Mac OS X.. ZCS juga bisa digunakan untuk menyinkronisasi mail, contacts, dan calendar items melalui open source mail client seperti Novell Evolution. Zimbra juga menyediakan fitur sinkronisasi two way pada berbagao mobile devices, seperti Nokia E Series, BlackBerry, Windows Mobile, dan iPhone 2.0.
     
  8. GroupOffice
    GroupOffice merupakan groupware yang berbasis PHP dengan dua lisensi yang berbeda yaitu komersial dan open source. Online suite ini memiliki aplikasi office yang ada di dalam server utamanya sehingga aplikasi-aplikasi tersebut dapat diakses melalui web browser. Aplikasi tersebut adalah address book, calendar, e-mail, timesheet, notes, dan website content management modules. Untuk email sudah mendukung fitur IMAP dan POP3, calendar mendukung iCalendar import, sedang untuk profesionalnya disinkronisasi dengan PDA, mobile phone dan Microsoft Outlook.
    Pada versi ini Anda bisa membuat template yang akhirnya bisa diekspor ke OpenOffice.org, dimana file bisa diatur dalam file manager dan diakses melalui Samba dengan webDAV. Content management system di dalamnya sudah termasuk HTML editor, namun bisa juga mneggunakan eksternal editor selain HTML. Penggunaan software ini direkomendasikan menggunakan platform Linux. Selain itu bisa juga dengan menggunakan system Unix, termasuk BSD Unix dan Mac OS X mulai versi 2.17 ke atas, dan tentu juga Microsoft Windows.
     
  9. Zarafa
    Zarafa adalah collaborative software yang mampu menyimpan email pada server dan menggunakan mail client berbasis Ajax yang dinamakan Web-Access. Seluruh server komponen dan WebAccess dari Zarafa menggunakan lisensi AGPL. Sedangkan untuk fitur yang lebih advance hanya tersedia pada versi komersial.
    Zarafa didesain untuk terintegrasi dengan Microsoft Outlook dan juga sebagai alternatif untuk menggantikan Microsoft Exchange Server. WebAccess memiliki rasa yang sama dengan Outlook untuk memudahkan pengguna yang telah terbiasa menggunakan Outlook juga bisa menggunakan WebAccess. WebAccess memiliki fitur antara lain address book, calendar, notes and tasks, public folder dan shared calendar.
    Zarafa juga memiliki project yang bernama Z-Push yang mendukung ActiveSync dan memiliki kompatibilitas dengan Symbian, Pocket PC, iPhone (firmware 2.X), Nokia (mail4Exchange). ActiveSync protocol akan diimplementasikan menggunakan Incremental Change System yang disediakan oleh PHP-MAPI ekstension.
     
  10. Collabtive
    Collabtive adalah web based project management software yang menggunakan lisensi open source. Software ini menggunakan proprietary tools seperti Basecamp atau ActiveCollab. Collabtive sendiri ditulis menggunakan PHP5 dan menggunakan user interface berbasis Ajax. Selain itu juga mendukung hingga 30 bahasa berbeda dan terintegrasi dengan web services melalui XML API. Fungsi lain yang dimiliki adalah penggunaan To do list, Milestones, Calendar, Messaging/Instant Messaging, File Management, Role based user permissions, Timetracking, Tagging, Search, Reporting (berbentuk file Microsoft Excel dan PDF), Exporting ke berbagai bentuk file seperti ZIP, XML, RSS, iCal dan vCard), Importing from Basecamp XML dan Multilanguage.

Anda mau menang dalam negosiasi kenaikan gaji ?

Mungkin anda tahu bahwa anda perlu menyiapkan satu argument yang mendukung permintaan anda ketika anda mengajukan permohonan ini, tapi bagaimana cara terbaik untuk melakukan-nya? Berikut in beberapa fakta mengenai negosiasi yang perlu anda ketahui dan akan membantu anda mendapatkan kenaikan gaji.

1. Perlu Anda minta

Banyak perusahaan yang telah mempunyai standard gaji dan system untuk mengevaluasi kenaikan gaji karyawannya, terutama perusahaan-perusahaan besar, namun jauh lebih banyak perusahaan yang sama sekali belum memiliki standard gaji, apalagi system evaluasi kenaikan gaji. Terlepas dari itu, mungkin Boss anda sudah puas dengan keadaan sekarang, dan belum memikirkan kenaikan gaji timnya, jadi untuk memulai diskusi kenaikan gaji, Anda perlu memintanya.

Dalam konteks ini, seringkali Boss membiarkan keadaan berjalan sebagaimana adanya, tidak berinisiatif untuk meninjau kemungkinan kenaikan gaji dan insentif yang menjadi hak Anda, tidak juga berinisiatif untuk mendiskusikan kebutuhan dan harapan Anda. Andalah satu-satunya orang yang paling berkepentingan untuk memperjuangkan perubahan, jika anda tidak memintanya, mungkin tidak akan pernah ada perubahan.

2. Tidak meminta berarti membiarkan uang tercecer

Mungkin anda tidak pernah memikirkan berapa banyak uang yang seharusnya menjadi hak Anda, telah tercecer karena Anda tidak pernah memintanya.

Ilustrasi berikut memberi gambaran lebih jelas situasi tersebut diatas. Misalkan, pada usia 25 tahun Anda dan Rachmat sama-sama mulai bekerja, diterima diperusahaan yang sama, dan mendapat tawaran gaji yang sama pula. Anda menerima tawaran tersebut, tapi Rachmat negosiasi dan mendapat gaji bulanan Rp. 100ribu lebih besar dari Anda. Jadi dalam 1 tahun Rachmat akan mendapat Rp. 1,2juta lebih besar dari gaji Anda.

Jika setiap tahun selisih kenaikkan gaji Anda dan Rachmat Rp. 100ribu/bulan, maka pada tahun ke-2 Rachmat akan mendapatkan Rp 2,4juta lebih banyak dari Anda. Jika selisih ini seluruhnya ditabungkan oleh Rachmat dengan bunga 6%/tahun, maka sampai usia pensiun (60 tahun) Rachmat akan mendapatkan Rp.142juta lebih banyak dari yang Anda dapatkan. Inilah jumlah uang anda yang tercecer, karena anda tidak pernah meminta.

3. Tidak perlu banyak alasan

Untuk mengajukan permohonan kenaikan gaji Anda tidak perlu “mengarang” banyak alasan yang cenderung mengada-ada. Cukup berikan satu atau dua argumen kuat, ini lebih efektif daripada menyodorkan sampai lima argumen.

Pikirkan alasan terkuat, mengapa anda berhak mendapatkan apa yang anda inginkan, dan fokuskan pembicaraan anda pada alasan tersebut.

4. Negosiasikan waktu yang tepat untuk negosiasi

Banyak karyawan tidak menyadari bahwa mereka berhak menegosiasikan waktu yang tepat untuk bernegosiasi. Ada Boss, yang dengan berbagai alasan kesibukannya, berulangkali menolak untuk mendiskusikan kenaikan gaji tahunan. Dan, ada Boss yang mendesak Anda untuk mendiskusikannya pada saat yang tidak tepat, misalnya pada saat istirahat dari meeting.

Sesungguhnya ini merupakan taktik negosiasi, yang pertama taktik menunda, yang kedua taktik mendesak. Perlu anda ingat, bahwa Anda berhak untuk menegosiasikan waktu yang tepat untuk negosiasi. Anda bisa menanggapi kedua taktik tersebut diatas dengan mengatur/mengusulkan waktu yang tepat untuk kedua belah pihak.

5. Umumnya Boss tidak suka negosiasi

Jika dibandingkan dengan Anda, pada umumnya Boss lebih tidak suka negosiasi. Ada berbagai penyebab yang membuatnya tidak suka bernegosiasi, seperti: tidak bisa mengatakan “tidak” atau mengecewakan orang, dia merasa bukan negosiator yang baik atau akan kalah dalam negosiasi.

Lakukan pendekatan persuasif dan penekanan pada opsi saling menguntungkan — atau paling tidak menunjukan bahwa negosiasi ini tidak akan merugikan Boss Anda — akan membuat proses ini menjadi lebih mudah bagi Boss Anda, yang berarti lebih mudah untuk Anda juga.

Apa lagi yang bisa membantu mempermudah?

· Pikirkan bagaimana cara yang lebih disukai, dan beri dia kesempatan untuk mengaturnya.
· Kapan saat dia paling santai?
· Apa yang membuat dia tegang?

Gunakan pengetahuan ini untuk membuatnya merasa nyaman, sehingga lebih besar kemungkinan Anda mendapatkan apa yang anda inginkan.

6. Bukan hanya uang

Karyawan cenderung fokus pada permintaan kenaikan gaji atau bonus, dan melupakan tunjangan, manfaat dan fasilitas lain yang mungkin dapat mendukung kemajuan karir lebih pesat, dan hidup lebih nyaman, seperti: training atau kursus yang dibiayai oleh perusahaan, cuti tahunan, kendaraan antar-jemput, mengambil tugas lain yang lebih sesuai dengan minat Anda.

Permintaan semacam ini memberikan manfaat nyata bagi Karyawan, dan mungkin juga Perusahaan, karena itu akan lebih mudah dikabulkan daripada permintaan kenaikan gaji.

Sumber http://karirpd.blogspot.com/2013/01/yang-perlu-anda-ketahui-ketika.html

Sabtu, 21 September 2013

Upah Minimum Provinsi se-Indonesia Tahun 2013

Ternyata sebagia dari kita banyak yang belum mengetahui akan hal ini dan penting untuk diketahui, simak ulasan berikut :

Sebelum menetapkan Upah Minimum Propinsi, Dewan Pengupahan yang terdiri dari perwakilan serikat pekerja, pengusaha, pemerintah, dan pihak netral dari akademisi akan melakukan survey Kebutuhan Hidup Layak (KHL) dengan melihat komponen kebutuhan hidup apa saja yang dibutuhkan sesuai dengan mekanisme standarisasi KHL hingga terbentuklah menjadi Penetapan Upah Minimum.

KHL adalah standar kebutuhan yang harus dipenuhi oleh seorang pekerja / buruh lajang untuk dapat hidup layak baik secara fisik, non fisik dan sosial, untuk kebutuhan 1 (satu) bulan. Sejak diundangkannya UU No. 13 tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, Pemerintah menetapkan standar KHL sebagai dasar dalam penetapan Upah Minimum seperti yang diatur dalam pasal 88 ayat 4, lebih jauh mengenai ketentuan KHL, diatur dalam Keputusan Menteri Tenaga Kerja No. 17 tahun 2005 tentang Komponen dan Pentahapan Pencapaian Kebutuhan Hidup Layak.

Komponen Penetapan Upah Minimum berdasarkan standar KHL yang dilakukan, terdiri dari :
- Makanan & Minuman (11 item)
- Sandang (9 item)
- Perumahan (19 item)
- Pendidikan (1 item)
- Kesehatan (3 item)
- Transportasi (1 item)
- Rekreasi dan Tabungan (2 item)

Berdasarkan hasil survey KHL tersebut, maka didapat dimana Upah Minimum = Gaji Pokok + Tunjangan Tetap, dengan ketentuan sebagai berikut :


UPAH MINIMUM = GAJI POKOK (75% dari Upah Minimum) + TUNJANGAN TETAP (25% dari Upah Minimum)



Contoh : 

Upah Minimum Provinsi Jakarta 2013 sebesar Rp 2.200.000,- Apabila Anda bekerja di DKI Jakarta, perusahaan dilarang membayar pekerja tersebut dengan upah yang lebih rendah dari Rp 2.200.000,- Perusahaan juga harus memberikan Gaji Pokok sekurang-kurangnya 75% dari Rp 2.200.000,- tersebut yakni sebesar Rp 1.650.000,- 

Jadi apabila Gaji keseluruhan Anda yang diterima Rp 2.500.000,- (yang notabene lebih besar dari UMP Jakarta), akan tetapi Gaji Pokok Anda hanya sebesar Rp 1.300.000,- (kurang dari 75% UMP Jakarta), maka Anda telah dibayar dibawah Upah Minimum DKI Jakarta.  <-- menyedihkan sekali ;'(

Pada prakteknya dilapangan hal ini banyak terjadi, sering kali jumlah tunjangan menjadi lebih besar dari gaji pokok yang diterima oleh seorang pekerja. Hal ini tentu saja dapat menimbulkan salah pengertian di dalam hubungan kerja yang akhirnya akan dapat mengganggu hubungan antara pengusaha dengan pekerja.

Karena tunjangan yang diberikan besar, maka jumlah Gaji keseluruhan (Take Home Pay) dirasa telah cukup dan melebihi Upah Minimum, padahal Upah Minimum hanya terdiri dari Gaji pokok + tunjangan tetap saja.

Waah baru tahu kan? Ternyata selama ini perusahaan telah berbuat curang dan sangat-sangat licik belum lagi dengan status yang kontrak / outsourcing dengan kata lain perusahaan tidak mau menanggung beban pesangon hanya memeras keringat pekerja, yaaa walaupun tidak semua perusahaan seperti itu haaa,, rasanya 1001. Diluar itu semua masih banyak kok perusahaan yang mensejahterakan karyawannya.


Silahkan Download UMP Tahun 2013 disini :


Salam,


KSPSI
Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia

Senin, 24 Juni 2013

Sejarah Kenaikan Harga BBM dari Tahun Ke Tahun..

Terhitung per Sabtu, 22 Juni 2013 Pukul 00.00 Pemerintah menaikkan BBM bersubsidi jenis Premium. Bicara hal tersebut mari kita menengok kembali, sejarah mencatat harga kenaikan bensin dari Tahun Ke Tahun berdasarkan kepemimpinan Presidennya, yuk kita lihat :

Soeharto :

1991: Rp 150 naik jadi Rp 550
1993: Rp 550 naik jadi Rp 700

BJ Habibie :

1998: Rp 700 naik jadi Rp 1.200

Abdurrahman Wahid :

1998: Rp 1.200 turun ke Rp 1.000
1999: Rp 1.000 turun jadi Rp 600
2000: Rp 600 naik ke Rp 1.150

Megawati Soekarnoputri :

2001: Rp 1.150 naik ke Rp 1.450
2002: Rp 1.450 naik jadi Rp 1.550

Susilo Bambang Yudhoyono :

2004: Rp 1.500 naik jadi Rp 1.810
2005: Rp 1.810 naik jadi Rp 2.400
2005: Rp 2.400 naik jadi Rp 4.500
2008: Rp 4.500 naik jadi Rp 6.000
2008: Rp 6.000 turun ke Rp 5.500
2008: Rp 5.500 turun ke Rp 5.000
2009: Rp 5.000 turun ke Rp 4.500
2013: Rp.4.500 naik jadi Rp.6.500

jadi enakan jaman siapa ya ?

Jumat, 26 April 2013

PENULISAN GELAR AKADEMIK

Penulisan Gelar akademik atau gelar akademis adalah gelar yang diberikan kepada lulusan pendidikan akademik bidang studi tertentu dari suatu perguruan tinggi. Gelar akademik kadangkala disebut dengan istilahnya title. Gelar akademik terdiri dari sarjana (bachelor), magister (master), dan doktor (doctor).

Berikut ini adalah gelar akademisnya :
Ahli Pratama (A.P.) - D1
Ahli Muda (A.Ma) - D2
Vokasi (D3)
Ahli Madya (A.Md)

Sarjana (S1)

Sarjana Sastra (S.S)
Sarjana Humaniora (S.Hum)
Sarjana Hukum (S.H)
Sarjana Ilmu Politik (S.I.P)
Sarjana Ilmu Sosial (S.Sos)
Sarjana Psikologi (S.Psi)
Sarjana Kedokteran (S.Ked)
Sarjana Kedokteran Gigi (S.K.G)
Sarjana Pertanian (S.P)
Sarjana Teknologi Pertanian (S.T.P)
Sarjana Peternakan (S.Pt)
Sarjana Perikanan (S.Pi)
Sarjana Kehutanan (S.Hut)
Sarjana Kedokteran Hewan (S.K.H)
Sarjana Sains (S.Si)
Sarjana Sains Terapan (S.ST)
Sarjana Teknik (S.T)
Sarjana Komputer (S.Kom)
Sarjana Sistem Informasi (S.Si)
Sarjana Seni (S.Sn)
Sarjana Pendidikan (S.Pd)
Sarjana Agama (S.Ag)
Sarjana Farmasi (S.Far/S.Farm)
Sarjana Pariwisata (S.Par)
Sarjana Ekonomi (S.E)
Sarjana Arsitektur (S.Ars)
Sarjana Theologi Islam (S.Th.I)
Sarjana Filsafat Islam (S.Fil.I)
Sarjana Sosial Islam (S.Sos.I)
Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd.I)
Sarjana Ilmu Komunikasi (S.I.Kom)
Sarjana Antropologi (S.Ant)
Sarjana Ilmu Administrasi (S.IA)
Sarjana Filsafat (S.Fil)
Sarjana Desain (S.Ds)
Sarjana Keperawatan (S.Kep)

Gelar Master (S2)

Master of Management (M.Mgt)
Master of Science (M.Si) - Master of Sains (M.Sc)
Master of Engineering (M.Eng)
Master of Computer Science (M.Comp. Sc)
Master of Applied Science (M.App.Sc)
Master of Business Administration (MBA)
Master of Architecture (M.Arc)
Master of System Industrial Engineering (MSIE)
Master of Economic (M.Econ)
Magister Sains Akuntansi (MSA)
Magister Manajemen Sistem Informasi (MMSI)
Magister Manajemen (MM) - Master of Management (MM)
Master of System Electrical Engineering (MSEE)
Master Humaniora (M.Hum)
Magister Pendidikan (M.Pd)
Master of Art (M.A.)
Master of Education (M.Ed)
Master of Applied Linguistics (M.Appl Ling)

Gelar Doctor (S3)

Dr. (H.C), Doctor Honoris Causa, Doktor Kehormatan diberikan oleh suatu perguruan tinggi/universitas yang memenuhi syarat kepada seseorang, tanpa orang tersebut perlu untuk mengikuti dan lulus dari pendidikan yang sesuai untuk mendapatkan gelar kesarjanaannya tersebut. Gelar Honoris Causa diberikan dapat diberikan bila seseorang telah dianggap berjasa dan atau berkarya luar biasa bagi ilmu pengetahuan dan umat manusia.

Ph.D - Doctor of Philosophy
D.Eng - Doctor of Engineering
D.Sc - Doctor of Science
D.Econ - Doctor of Economic
DBA - Doctor of Business Administration

Perlu diketahui perbedaan Dr. dan dr.

Doktor (Dr.) adalah gelar yang diberikan kepada seseorang yang telah menempuh jenjang doktoral (S3)
Dokter (dr.) adalah gelar yang diberikan kepada seseorang yang telah menempuh masa residensi dan mendapatkan surat ijin praktek, atau dengan kata lain telah menjadi profesional.

Adapun gelar-gelar kedokteran lainnya seperti :
Dr. dr. Iswa, SpM(K)
artinya Doktor, dokter spesialis mata (konsultan), Iswa. Makna (K) berarti dokter spesialis yang sudah terspesialisasi lagi di bidangnya.

Gelar-gelar dokter spesialis :

Sp.A - spesialis anak
Sp.An - spesialis anastesi
Sp.And - spesialis andrologi
Sp.B - spesialis bedah umum
Sp.B KBD - spesialis bedah (Konsultan Digestif/Pencernaan)
Sp.B.Onk - spesialis bedah onkologi
Sp.BA - spesialis bedah anak
Sp.BO - spesialis bedah orthopedi
Sp.BM - spesialis bedah mulut (dokter gigi)
Sp.BP - spesialis bedah plastik
Sp.BS - spesialis bedah syaraf
Sp.BU - spesialis bedah urologi
Sp.F - spesialis kedokteran forensik
Sp.G - spesialis gizi
Sp.GK - spesialis gizi klinik
Sp.JP - spesialis jantung dan pembuluh darah
Sp.KG - spesialis konservasi gigi (termasuk penambalan dan perawatan urat saraf gigi) (dokter gigi)
Sp.KGA- spesialis kedokteran gigi anak (dokter gigi)
Sp.KJ - spesialis kedokteran jiwa atau Psikiater
Sp.KK - spesialis penyakit kulit dan kelamin (dermatologi)
Sp.KN - spesialis kedokteran nuklir
Sp.KO - spesialis kedokteran olahraga
Sp.KP - spesialis kedokteran penerbangan
Sp.M - spesialis mata
Sp.MK - spesialis mikrobiologi klinik
Sp.Ort - spesialis orthodonti (meratakan gigi) (dokter gigi)
Sp.OG - spesialis obstetri ginekologi (kebidanan dan kandungan)
Sp.Ok - spesialis kedokteran okupasi (kerja)
Sp.OT - spesialis bedah orthopaedi dan traumatologi
Sp.P - spesialis paru (pulmonologi)
Sp.Perio - spesialis periodonsia (jaringan gusi dan penyangga gigi) (dokter gigi)
Sp.PA - spesialis patologi anatomi
Sp.PD - spesialis penyakit dalam
Sp.PK - spesialis patologi klinik
Sp.R - spesialis radiologi
Sp.RM - spesialis rehabilitasi medik
Sp.S - spesialis saraf (neurologi)
Sp.THT-KL - spesialis Telinga Hidung Tenggorok-Bedah Kepala Leher
Sp.U - Spesialis urologi

Tentang gelar professor (guru besar)

Gelar Professor diperoleh berdasarkan beberapa kriteria yang telah dirumuskan oleh civitas akademis pada suatu perguruan tinggi. Bisa jadi karena telah banyak menulis buku, melakukan penelitian, mengajar dan beberapa kategori yang lainnya. Sehingga dengan demikian, gelar atau titel professor diraih berdasarkan prestasi atau pengabdian di tempat di mana ia mengabdikan dirinya sesuai dengan keilmuan yang dimilikinya. Singkatnya, gelar professor merupakan gelar yang diraih atas dasar prestasi akademis.

Gelar-gelar dokter spesialis :

Sp.A - spesialis anak
Sp.An - spesialis anastesi
Sp.And - spesialis andrologi
Sp.B - spesialis bedah umum
Sp.B KBD - spesialis bedah (Konsultan Digestif/Pencernaan)
Sp.B.Onk - spesialis bedah onkologi
Sp.BA - spesialis bedah anak
Sp.BO - spesialis bedah orthopedi -> seharusnya Sp. OT (Orthopaedi dan Traumatologi)
Sp.BM - spesialis bedah mulut (dokter gigi)
Sp.BP - spesialis bedah plastik
Sp.BS - spesialis bedah syaraf
Sp.BU - spesialis bedah urologi -> seharusnya Sp.U saja..
Sp.F - spesialis kedokteran forensik
Sp.G - spesialis gizi
Sp.GK - spesialis gizi klinik
Sp.JP - spesialis jantung dan pembuluh darah
Sp.KG - spesialis konservasi gigi (termasuk penambalan dan perawatan urat saraf gigi) (dokter gigi)
Sp.KGA- spesialis kedokteran gigi anak (dokter gigi)
Sp.KJ - spesialis kedokteran jiwa atau Psikiater
Sp.KK - spesialis penyakit kulit dan kelamin (dermatologi)
Sp.KN - spesialis kedokteran nuklir
Sp.KO - spesialis kedokteran olahraga
Sp.KP - spesialis kedokteran penerbangan -> Ked. Nuklir, Olahraga, dan Penerbangan seringkali ditulis M.Kes karena pendidikannya adalah S2 bukan spesialis
Sp.M - spesialis mata
Sp.MK - spesialis mikrobiologi klinik
Sp.Ort - spesialis orthodonti (meratakan gigi) (dokter gigi)
Sp.OG - spesialis obstetri ginekologi (kebidanan dan kandungan)
Sp.Ok - spesialis kedokteran okupasi (kerja) M.Kes.
Sp.OT - spesialis bedah orthopaedi dan traumatologi menjadi Sp. OT karena Orto udah pisah dari Bedah..
Sp.P - spesialis paru (pulmonologi)
Sp.Perio - spesialis periodonsia (jaringan gusi dan penyangga gigi) (dokter gigi)
Sp.PA - spesialis patologi anatomi
Sp.PD - spesialis penyakit dalam
Sp.PK - spesialis patologi klinik
Sp.R - spesialis radiologi
Sp.RM - spesialis rehabilitasi medik
Sp.S - spesialis saraf (neurologi)
Sp.BK: Spesialis Biokimia Kedokteran.
Sp.BTKV: Spesialis Bedah Thoraks dan Kardiovaskular..
Sp.ParK: Spesialis Parasitologi Kedokteran..
Sp.FK: Spesialis Farmasi Kedokteran
AFK: Ahli Fisiologi Kedokteran.

Senin, 04 Februari 2013

Kabar dari Binus Center Depok


Ada yang hilang dari pandangan saya saat melintas di jalan Margonda Depok di dekat apartemen margonda residence. Saya tidak melihat lagi Binus Center tampak di posisinya. Padahal sebelumnya saya cukup terpesona dengan gedung dimana Binus Center berada, Sebuah ruko yang sudah disulap menjadi tempat kursus IT yang cukup berkelas. Gedung yang dicat berwarna oranye itu memang mudah terlihat dan mudah membuat orang tertarik.

Saya sendiri pernah membayangkan batapa nyamannya bisa bekerja atau mengajar di tempat itu. Selain dekat dengan tempat tinggal saya, juga tampaknya nyaman dan berkelas. 

Saya sendiri yang hampir setiap pagi melewati jalan margonda tidak lupa untuk menghadapkan pandangan saya ke sana dan mengagumi tempat itu. Belakangan ini memang saya melihat keindahan warna cat oranye gedung Binus Center itu agak memudar, mungkin akibat hujan beberapa bulan terakhir ini. Tapi, saya tetap tidak mengira bahwa pudarnya warna cat gedung itu juga seiring dengan suramnya bisnis yang sedang dijalankan tempat kursus itu. Sehingga saat tempat kursus itu resmi ditutup tetap ada perasaan terkejut juga di hati saya.

Saya mencoba mengira-ngira (istilah kerennya sih menganalisis tapi terlalu keren buat saya yang masih belajar ini) bagaimana bisa sebuah institusi ternama sekelas Binus Center ini harus tersingkir dan menutup bisnisnya ini di Depok.

Binus atau Bina Nusantara sudah sangat dikenal khususnya di Jakarta sebagai penyelenggara pendidikan dari level dasar sampai perguruan tinggi. Kita mengenal binus school untuk sekolah dasar sampai SMA, Univesitas Binus untuk perguruan tinggi, dan Binus Business School yang menyelenggarakan magister manajemen, serta Binus Center sebagai tempat kursus IT. Binus Center sendiri sejauh pengetahuan saya menyelenggarakan pendidikan non-gelar untuk komputer, desain, dan animasi. Hal ini tidak mengherankan karena pada awalnya Binus memang dikenal sebagai penyelenggara pendidikan komputer. Perguruan tinggi Binus sangat kuat dalam bidang komputer dan merupakan salah satu pelopor pendidikan komputer di Indonesia.

Binus Center bisa jadi ditampilkan sebagai salah satu bisnis yang dijalankan oleh Binus karena Binus sudah dikenal luas sebagai pelopor dalam pendidikan komputer. Ini adalah modal dasar yang penting dalam ide Binus Center ini. Tentunya reputasi sangat diperlukan oleh sebuah institusi pendidikan.

Dengan membuka Binus Center di Depok diharapkan menjadi alternatif bagi siswa yang ingin memperdalam atau mempelajari komputer khususnya desain grafis dan animasi yang menjadi andalan Binus khususnya di Depok. Saya menduga Binus Center ini menyasar segmen pasar mahasiswa atau pekerja dari bidang selain komputer yang ingin memperdalam desain atau animasi.

Namun saya melihat sepertinya pasar ini belum terbentuk karena bisa jadi orang sudah bisa belajar komputer desain atau animasi secara mandiri tanpa perlu kursus. Perlu dilihat juga bahwa di Depok sudah ada perguruan tinggi yang cukup ternama juga dan juga mempunyai basis kuat dalam komputer, yaitu Universitas Gunadarma. Tentunya ini juga perlu diperhitungkan sebagai pesaing kuat.

Walaupun nama Binus sudah cukup terkenal dan mumpuni dalam bidang komputer dan bidang komputer sedang booming tampaknya konsumen Khususnya di Depok belum melihat ini sebagai kebutuhan penting yang bisa mendorong mereka mencoba mengikuti kursus. Bisa jadi ini salah satu alasan tidak bisa berkembangnya Binus Center di Depok meskipun di daerah lain Binus Center cukup berkembang.

Tentunya ini akan menjadi pelajaran berharga buat penyelenggara Binus Center dan manajemen Binus secara umum dalam menjaga roda bisnisnya. Apalagi saat ini krisis ekonomi sedang melanda dunia. 

Krisis ekonomi yang melanda dunia saat ini memang menjadi beban berat bagi para pelaku bisnis untuk bisa mempertahankan bisnisnya. Mungkin inilah saatnya bagi pelaku bisnis memikirkan kembali cara mereka menjaga putaran roda bisnisnya.

Rabu, 30 Januari 2013

Komunikasi Dalam Bahasa Tubuh

Bahasa tubuh adalah bahasa komunikasi tidak terucap yang sering kali kita gunakan dalam berinteraksi dengan orang lain. seperti sebuah cermin yang menunjukan bagaimana perasaan seseorang terhadap kita. beberapa bahasa tubuh diantaranya : isyarat, perangai, dan beberapa tanda ekspresi tubuh lainnya. 

Percayakah anda, bahwa dalam kehidupan sosial kita, 55% pesan yang kita sampaikan terhadap orang lain berasal dari bahasa tubuh kita, sisanya 38% dari nada suara, dan hanya 7% dari kata yang kita ucapkan.

Kemampuan membaca bahasa tubuh merupakan aset untuk mengembangan kepribadian kita. jadi, mari kita pahami bagaimana kita bisa membaca bahasa tubuh orang lain yang akan menguak rahasia pribadi seseorang terhadap kita.

Beberapa tanda orang menyukai apa yang sedang anda bicarakan:
- kontak visual, setidaknya 60% selama kita berbicara. semakin fokus tatapan mereka, maka semakin tertarik mereka terhadap anda.
- mereka menganggukan kepala sebagai tanda bahwa mereka setuju dengan anda.
- kaki mereka menghadap ke depan anda.
- mereka sering kali tersenyum, bukan senyum karena satu hal yang sama namun tersenyum antusias.

Pertanda seseorang sedang menyembunyikan sesuatu:
- mereka berjalan dengan telapak tangan dimasukan kedalam saku celana.
- mereka menyembunyikan tangan sebisa mungkin.

Pertanda gugup:
- jari-jari tangan terkepal
- mengetuk-ngetukan tangan dan kaki.
- bicara terbata-bata
- sering ber “dehem, euhm..”
- menghindari tatapan

Pertanda mereka meragukan anda:
- memalingkan pandangan
- menggosok mata, telinga atau hidung.

Kita bisa mempelajari bahasa tubuh lawan bicara. 
Purnawan E. Andoko dari Wellness World memberi rahasianya :

Bahasa Kepala
- Condong ke arah Anda: tertarik, setuju.
- Menjauh secara mendadak: curiga, tidak percaya.
- Topang dagu: bosan.
- Mengangguk: setuju.
- Banyak menoleh: tidak sabar, ingin menyudahi pembicaraan.

Bahasa Mata
- 60 persen menatap langsung: tertarik.
- 80 persen tatapan langsung: tertarik secara seksual.
- 100 persen tatapan langsung: perlawanan.
- Penghindaran tatapan: me¬nyem¬bunyikan sesuatu.
- Lensa mata membesar: sangat tertarik.
- Tatapan jatuh ke bawah dan melirik ke kiri/kanan: tertarik pada Anda.
- Lirik kanan/kiri langsung: bosan.
- Kedipan cepat: tidak setuju.

Bahasa Tangan
- Telapak terbuka ke atas: jujur terbuka.
- Telapak di saku atau tertutup: menyembunyikan sesuatu.
- Mengepal: tegang, tidak nyaman, marah.
- Menutup mulut/hidung: indikasi berbohong.
- Membentuk kerucut: percaya diri atau yakin.
- Tangan di atas meja: siap untuk setuju.
- Jari mengetuk-ngetuk: bosan atau ingin bicara.

Gerakan Lain
- Dada atau pinggul didekatkan: tertarik secara seksual.
- Kaki mengetuk lantai: ingin bicara atau bosan.

Nada atau Kecepatan Bicara
- Lambat dan nada akhir turun: yakin dan menguasai.
- Penekanan kata: otoritatif.
- Nada dan kecepatan meninggi: emosi, tegang, atau menyembunyikan sesuatu.

Bahasa Penolakan
- Kaki atau tangan bersilang.
- Melirik ke kiri/kanan, kepala menoleh ke kiri atau kanan.
- Tatapan langsung minimal.
- Mengetukkan jari atau kaki. Arah kaki tidak kepada Anda.
- Postur tubuh tertutup.

Bahasa Keterbukaan
- Tatapan langsung banyak dengan lensa mata membesar.
- Tangan menangkup membentuk menara.
- Arah kaki kepada Anda.
- Postur tubuh terbuka.

Bahasa Siap Menerima
- Kontak mata lebih 60 persen dan banyak senyum lepas.
- Tubuh atau kepala mencondong kepada Anda.
- Banyak anggukan dan wajah menghadap langsung ke Anda.
- Tangan terbuka di atas meja.

Bahasa Curiga
- Postur tubuh tertutup
- Tangan berada di saku atau posisi menyilang.
- Tatapan melalui sudut mata (lirikan) berulang kali.
- Arah kaki menyerong.

Bahasa Tidak Jujur
- Banyak menatap ke samping khususnya pada bagian kata atau kalimat bohong.
- Tangan sering menutup mulut atau hidung, atau meraba hidung atau telinga.
- Postur tidak nyaman

Setiap orang mempunyai bahasa tubuh yang unik. diam nya seseorang tidak hanya dia sedang santai tanpa beban, namun bisa saja dia sedang menahan marah. satu cara untuk mengetahui tanda yang pasti adalah dengan melihat seberapa banyak tanda yang terlihat ketika kita sedang membaca bahasa tubuh seseorang. Hati-hatilah dalam membaca bahasa tubuh, amati juga kata-kata yang terucap untuk mendapatkan tanda yang lebih akurat. Good Luck!

Will Edwards - White Dove Books

Menyembunyikan Tulisan yg Terlalu Panjang dg Spoiler

Untuk menghemat ruang di Blog Kita bisa menggunakan Spoiler yang dimaksud dengan Spoiler ini adalah menyembunyikan tulisan yang terlalu panjang lalu disembunyikan, untuk menampilkan yang disembunyikan dengan cara mengklik judul spoiler, seperti pada contoh di bawah ini :

Judul 



isi text spoiler

Berikut cara mebuat atau memasang Spoiler di Blog, silakan Sobat Copy aja script di bawah ini dan paste di mana sobat ingin menaruh Spoiler.

<div><div style="margin: 5px;">
<div class="smallfont" style="margin-bottom: 2px;"><i><span style="font-weight: bold;">Judul</span></i><input value="Show" style="margin: 0px; padding: 0px; width: 60px; font-size: 10px;" onclick="if (this.parentNode.parentNode.getElementsByTagName('div')[1].getElementsByTagName('div')[0].style.display != '') { this.parentNode.parentNode.getElementsByTagName('div')[1].getElementsByTagName('div')[0].style.display = ''; this.innerText = ''; this.value = 'Hide'; } else { this.parentNode.parentNode.getElementsByTagName('div')[1].getElementsByTagName('div')[0].style.display = 'none'; this.innerText = ''; this.value = 'Show'; }" type="button"/>
</div>
<div class="alt2" style="border: 1px inset ; margin: 0px; padding: 6px;">
<div style="display: none;">
isi text spoiler
</div></div></div></div>

Ganti kata judul sesuai selera yang ingin dijadikan sebagai judul
Ganti kata isi text spoiler dengan isi yang kamu inginkan.

Semoga Bermanfaat !!!

Siapkan Diri Sebelum Interview Kerja

Panggilan wawancara kerja merupakan momen yang sangat dinanti oleh pencari kerja, terutama mereka para fresh graduate yang baru memasuki dunia kerja. Sebagai seorang awam, kita tidak harus tampil amatir dalam wawancara kerja pertama kita.   

Kunci utama untuk berhasil dalam wawancara kerja pertama kita adalah pada tahap persiapan. Nah, apa saja yang harus kita persiapkan? Berikut tips dalam mempersiapkan diri menghadapi wawancara kerja :

Cari tahu tentang perusahaan

Pelamar kerja akan mengesankan calon perusahaan jika memiliki pengetahuan luas dan mendalam mengenai perusahaan. Sebelum jadwal wawancara, cari tahu tentang sejarah, jumlah karyawan, visi misi perusahaan, dan berbagai informasi lainnya yang dapat diakses melalui situs perusahaan tersebut. Sebutkan beberapa informasi tersebut saat wawancara sehingga dapat memberi kesan positif bagi pewawancara karena Anda menyempatkan diri memperkaya pengetahuan tentang seluk-beluk perusahaan tersebut sebelum wawancara.

Tingkatkan kemampuan Anda

Jika Anda merupakan lulusan sebuah program studi spesifik tertentu, maka penting bagi Anda untuk menjaga pengetahuan dan keterampilan Anda di bidang tersebut tetap up date. Misalnya, Anda adalah seorang lulusan Teknik Informatika. Maka saat wawancara Anda harus siap untuk menghadapi pertanyaan seputar bidang studi itu seperti kode, bahasa komputer, dan pemrograman. Bahkan, Anda harus siap jika dalam wawancara kerja itu diminta membuat sebuah contoh program. Sementara, bagi Anda lulusan program studi Psikologi, Anda harus bersiap untuk menjawab pertanyaan mengenai sebuah studi kasus yang berkaitan dengan jurusan yang Anda pelajari serta bagaimana Anda mengatasi persoalan tersebut. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk tetap mempersiapkan diri dengan baik untuk memamerkan kemampuan Anda.

Membawa CV

Pihak pewawancara tentu sudah memegang salinan resume Anda, namun ada baiknya Anda tetap membawa CV. Selain CV, bawalah pula berbagai dokumen maupun portofolio pendukung prestasi dan kemampuan Anda di hadapan pewawancara.

Latihan

Mintalah bantuan dari orangtua maupun teman Anda untuk simulasi wawancara. Latihan ini akan membantu Anda siap ketika hari H. Sebab, saat wawancara sesungguhnya, Anda harus berpikir cepat dan tentunya dengan jawaban yang tepat.

Beberapa pertanyaan yang sering muncul dalam wawancara kerja, yaitu :
1. Mengapa Anda yakin Anda adalah kandidat tepat untuk pekerjaan ini?
2. Dalam cara apa Anda dapat menjadi aset bagi perusahaan?
3. Apa yang menjadi tujuan karier Anda?
4. Deskripsikan arti kesuksesan bagi Anda?

Datang tepat waktu

Tidak ada yang lebih buruk daripada datang terlambat saat wawancara kerja. Pastikan Anda datang tepat waktu untuk dapat mempersiapkan diri. Jika Anda berubah pikiran untuk menghadiri wawancara kerja tersebut beritahukan pihak perusahaan dan membatalkan janji temu tersebut. Jadilah profesional sehingga menjadikan Anda kandidat potensial yang dicari perusahaan.

Selamat mencoba, semoga sukses!

Kok Tidak Di Respon Ya ???

KAMU selalu memperbaharui CV Kamu. Padahal hampir setiap hari, sudah mengirimkan surat lamaran. Kamu pun sudah menggunakan network untuk mencari pekerjaan. Namun, masih belum mendapat pekerjaan. Apa yang salah ya?

Bisa jadi, jawabnya tak jauh dari diri kamu sendiri. Maksudnya, adalah pangkal mengapa kamu tak kunjung mendapat pekerjaan. Menurut survei yang diadakan CareerBuilder di tahun 2009, sebanyak 47 persen wakil perusahaan mengatakan bahwa mencari karyawan yang sesuai harapan benar-benar sangat sulit.

Kriteria yang umumnya mereka harapkan dari seorang karyawan, di antaranya multitasking, berinisiatif, dan mampu memecahkan masalah dengan kreatif. Selain alasan tersebut, ada lagi beberapa hal yang umumnya membuat perusahaan menolak mempekerjakan seorang calon karyawan. Berikut di antaranya :

1. Kurang Jujur


Berbohong atau melebih-lebihkan isi CV kamu tak akan ada gunanya. Cepat atau lambat perusahaan akan mengetahuinya. Dalam survei yang dilakukan pada 2008, sebanyak 49 persen manajer perusahaan mengetahui bahwa para pelamar berbohong di surat lamaran mereka. Daripada berbohong, lebih baik Kamu fokus pada kekuatan yang dimiliki.

2. Berbicara buruk tentang masa lalu


Dalam survei tahun 2009, sebanyak 44 persen wakil perusahaan menegaskan bahwa pelamar yang mengatakan hal buruk tentang tempat kerja atau atasannya cenderung tidak disukai dan tidak akan direkrut di perusahaan yang dilamarnya. Jika Kamu memang tak nyaman dengan lingkungan kerja yang lama misalnya, katakan saja bahwa lingkungan tersebut kurang membuat kamu nyaman dalam bekerja dan membuat kamu merasa tidak dalam satu tim. Jadi, kamu tak perlu menjelekjelekkan rekan kerja atau atasan kamu lebih lanjut.

3. Kamu dianggap tidak potensial dalam jangka panjang
Perusahaan pasti menginginkan karyawan yang bisa mengikuti langkah mereka sekaligus bisa berkembang bersama perusahaan. Karena itulah, jika kamu ditanya akan di mana Kamu dalam 5 tahun mendatang, maka jawaban kamu harus bisa menunjukkan potensi besar kamu yang bisa digunakan untuk kemajuan perusahaan.

4. Reputasi buruk di dunia maya


Banyak perusahaan yang kini menggunakan social media dan dunia maya untuk mengecek reputasi calon karyawannya di dunia maya. Dalam survei tahun 2009, ditemukan bahwa 45 persen perusahaan mencari tahu calon pelamar mereka di internet. Sebanyak 35 persen di antara mereka menemukan cacat reputasi calon karyawannya di internet. Jadi, jika Kamu memiliki tulisan, foto, atau link yang bisa merusak reputasi Kamu, segera hilangkan hal tersebut dari jejak rekam kamu di internet.

5. Kamu tidak tahu apa pun


Dalam survei terpisah pada tahun 2009,58 persen perusahaan menyatakan bahwa pelamar yang datang di sesi wawancara tapi tak mengetahui riwayat, jejak rekam, atau reputasi perusahaan yang didatanginya, sudah pasti tidak akan dilirik. Karena itulah, sangat penting untuk menguasai segala hal tentang perusahaan yang Kamu incar.

6. Kamu terlihat sombong atau tidak bersemangat


Antusiasme sangat diperlukan saat sesi wawancara.Sebab, tampil dengan penuh antusiasme diperlukan saat seseorang menghadapi klien atau konsumen. Dalam survei tahun 2009 tercatat bahwa kesalahan terbesar pelamar ialah terlihat tidak tertarik atau tidak bersemangat. Sedangkan 42 persen mengatakan bahwa pelamar yang terkesan sombong akan kehilangan prospek pekerjaannya.

7. Terlalu pribadi


Sebanyak 17 persen dari wakil perusahaan yang menjadi responden dengan tegas mengatakan bahwa pelamar yang terlalu banyak menceritakan kehidupan pribadinya tak akan mendapatkan pekerjaan yang diinginkan. Intinya, janganlah banyak bercerita, kecuali cerita tersebut memang berhubungan erat dengan pertanyaan yang diajukan atau posisi kerja yang ditawarkan.

8. Terburu-buru soal gaji

Jangan langsung membicarakan gaji sebelum pewawancara membahasnya. Jika Kamu melakukannya, mereka bisa beranggapan bahwa Kamu hanya tertarik dengan gajinya,bukan dengan pekerjaan atau hal lain seperti membantu dan bekerja sama dengan rekan kerja yang lain. Jika mereka bertanya soal gaji,barulah Kamu bisa menceritakan riwayat gaji Kamu dan meminta jumlah yang lebih tinggi dari sebelumnya.

9. Tidak bisa memberi contoh

Jika Kamu hanya mampu mengatakan bahwa Kamu akan berkontribusi penuh pada perusahaan tanpa menjelaskan caranya,maka kemampuan Kamu akan diragukan. Dalam kenyataannya, 35 persen perusahaan menegaskan bahwa berbicara terus tanpa memberikan contoh tidak akan mampu menaikkan nilai si pelamar kerja.

10. Tidak cukup berpengalaman


Perusahaan akan lebih menyukai mereka yang berpengalaman daripada yang tidak. Dengan begitu, mereka tidak akan membuang waktu untuk melatih karyawan baru. Jadi, semakin berpengalaman Kamu dan semakin Kamu mampu menunjukkannya dengan berbagai contoh, maka Kamu layak dipertimbangkan sebagai kandidat terbaik. Tentu saja alasan-alasan ini tidaklah baku. Bisa saja ada perusahaan yang lebih menginginkan pelamar yang belum berpengalaman agar bisa dibentuk menjadi karyawan yang sesuai keinginan mereka atau agar tidak mengeluarkan banyak dana untuk menggajinya.

Intinya, begitu banyak alasan mengapa seseorang belum mampu menarik perhatian sebuah perusahaan. Yang paling penting, tingkatkan kemampuan diri dan perilaku agar keinginan menduduki posisi tertentu di sebuah perusahaan bisa tercapai. (herita endriana/ careerbuilder) (//rhs)